You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Sosial Jaksel Salurkan 569 Alat Bantu Fisik di Tahun 2024
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Sudin Sosial Jaksel Salurkan 569 Alat Bantu Fisik di Tahun 2024

Suku Dinas (Sudin) Sosial Jakarta Selatan telah membagikan sebanyak 569 alat bantu fisik sepanjang tahun 2024.

“Dapat disampaikan melalui beberapa saluran,"

Kepala Sudin Sosial Jakarta Selatan, Bernard Tambunan mengatakan, penyaluran alat bantu fisik bertujuan membantu penyandang disabilitas maupun warga yang membutuhkan agar mereka tetap bisa beraktivitas tanpa terkendala.

Sudinsos Jaksel Jangkau 683 PPKS untuk Dibina di Panti

“Pembagian alat bantu fisik ini juga untuk meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup bagi penerima maupun keluarganya,” ujar Bernard, Rabu (8/1).

Bernard merinci, 569 alat bantu fisik yang sudah dibagikan tersebut terdiri dari 400 kursi roda dewasa, 30 kursi roda anak, 90 alat bantu dengar, 30 tongkat berjalan (walker) dan 19 tongkat kaki tiga.

Dikatakan Bernard, bagi masyarakat yang ingin mendapatkan bantuan alat bantu fisik bisa mengajukan permohonan dengan menyiapkan beberapa dokumen seperti, Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) atau PM1, fotokopi KTP atau KIA (untuk anak-anak di bawah usia 17 tahun), fotokopi Kartu Keluarga (KK) dan foto seluruh tubuh.

“Dokumen tersebut dapat disampaikan melalui beberapa saluran, seperti melalui kelurahan dengan bantuan Petugas Pendamping Sosial (Pendamsos), Satpel Sosial Kecamatan, Seksi Perlindungan Jaminan Sosial dan Rehabilitasi Sosial Sudin Sosial, atau langsung ke Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta melalui Subkelompok Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas," ucapnya.

Ditambahkan Bernard, Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan akan terus mengupayakan warganya yang membutuhkan alat bantu fisik dengan memberikan bantuan terutama menyasar kepada penyandang disabilitas maupun lanjut usia (lansia).

“Bantuan ini kami berikan secara gratis. Kami berharap penerima bantuan dapat lebih mandiri sehingga dapat membantu dalam melakukan aktivitas sehari-hari," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Penetapan Gubernur dan Wagub Jakarta 2024, Ini Harapan KI DKI

    access_time10-01-2025 remove_red_eye1135 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. KPU DKI Tetapkan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

    access_time09-01-2025 remove_red_eye1129 personFolmer
  3. Harga Cabai Rawit Merah di Pasar Induk Kramat Jati Turun

    access_time09-01-2025 remove_red_eye1040 personNurito
  4. Reuni Akbar ke-13 Kanti Lamo Kerinci Berlangsung Meriah

    access_time11-01-2025 remove_red_eye1038 personNurito
  5. Senang Dapat Makan Bergizi, Aqila Bersurat ke Presiden Prabowo

    access_time10-01-2025 remove_red_eye792 personNurito